JETE Indonesia – Menonton film romantis valentine bisa menjadi salah satu cara yang tepat untuk merayakan hari kasih sayang ini. Berbagai jenis dan genre film romantis bisa kamu tonton bersama orang-orang terkasih di rumah.
Kira-kira, film apa saja yang cocok kamu tonton di Hari Valentine ini? Berikut adalah beberapa rekomendasi film yang bisa kamu jadikan pilihan. Simak ya!
Film Romantis Valentine
Daftar film valentine terbaik ini akan sangat pas jika ditonton di momen valentine bersama orang terdekat kamu. Dari beberapa film yang ada di bawah ini, mana film yang paling kamu suka?
1. Bones and All

Bones and All adalah salah satu film bergenre horor romantis yang dirilis pada tahun 2022. Dalam film ini, latar cerita yang ditampilkan adalah di akhir tahun 1980-an.Â
Karakter utama dalam film ini, Taylor Russell dan Timothée Chalamet merupakan sepasang kanibal muda yang melarikan diri bersama untuk melintasi Amerika Serikat.
Mereka adalah dua orang asing yang sama-sama terikat oleh hasrat akan daging manusia, penderitaan, dan impian yang dibawa untuk melintasi belahan negara lainnya.
Baca juga: 13 Rekomendasi Film dan Series Dokumenter Netflix Terbaik
1. My Fault: London

Deretan film romantis lainnya yang bisa kamu pertimbangkan adalah My Fault: London. Film ini berkisah tentang seorang wanita bernama Ella yang jatuh cinta dengan pria kaya raya bernama William. Ternyata keduanya sama-sama memiliki anak bernama Noah dan Nick.Â
Setelah orang tua mereka memutuskan untuk tinggal bersama di London, Nick dan Noah pun bertemu. Ketertarikan di antara keduanya pun muncul. Namun, kisah cinta mereka berdua tidak berjalan semulus yang dibayangkan.
2. Cat Person

Cat Person merupakan kisah yang diadaptasi dari cerita pendek New Yorker yang sudah banyak dikenal dengan nama yang sama. Film ini mengisahkan tentang pria dan wanita yang pertemuan dunia nyata mereka tidak sesuai dengan apa yang mereka lalui di pesan singkat.Â
Kemudian, hubungan mereka berdua berubah menjadi film thriller psikologis yang cukup gila dengan alur cerita yang menarik untuk kamu ikuti.
3. Palm Springs

Palm Springs merupakan komedi romantis yang menceritakan tentang dua karakter bernama Nyles dan Sarah. Keduanya terjebak di dalam lingkaran waktu selama pernikahan mereka di Palm Springs.
Ketika mereka menjalani hari yang sama berulang-ulang, mereka pun akhirnya dapat membentuk koneksi, mengeksplorasi perasaan mereka, menumbuhkan dan menemukan makna hidup bersama.
Film ini berupaya untuk memadukan romansa dan humor dalam diri setiap karakternya, sehingga film ini dapat menghasilkan tontonan yang segar dan menyenangkan.
Baca juga: 10+ Film Action Netflix Terbaik yang Sayang untuk Dilewatkan!
4. Somebody I Used to KnowÂ

Film yang disutradarai oleh Dave Franco ini bercerita tentang kisah cinta yang tidak biasa antara tiga orang yang secara tak terduga saling membantu menemukan jati diri mereka masing-masing.Â
Sang wanita yang pulang ke rumah bertemu dengan mantannya (Jay Ellis) kemudian terpaku pada tunangannya (Kiersey Clemons). Tentunya cerita dari film ini akan semakin sempurna jika ditonton bersama di momen-momen tertentu seperti saat Hari Valentine.
5. The Idea of You

The Idea of You merupakan cerita yang diangkat dari novel roman dengan judul yang sama karya Robinne Lee. Ceritanya berpusat pada Solène, seorang ibu tunggal yang memulai kisah cinta tak terduga dengan Hayes Campbell.
Solène yang bertemu secara kebetulan dengan Hayes pun langsung menumbuhkan percikan-percikan romansa yang tak terelakkan. Ia pun segera menyadari bahwa bersama Hayes ia akan mendapatkan hidup lebih dari yang ia harapkan.
6. Fresh

Film lainnya yang wajib kamu tonton adalah film Fresh. Film ini menceritakan tentang sepasang lajang yang sedang mencari cinta. Noa dan Steve akhirnya bertemu satu sama lain dan keduanya pun menjalin ikatan setelah melalui beberapa kali kencan.
Akan tetapi,kejadian tidak terduga muncul setelah Noa terbangun dan berada di dalam tahanan. Steve pun menjelaskan bahwa dirinya merupakan seorang tukang daging manusia yang akan menjual setiap daging pada kanibal gastronomi kaya.
Baca juga: 10 Rekomendasi Film Netflix Terbaru Januari 2025, Wajib Nonton!
Penutup

Itulah daftar film romantis valentine yang bisa kamu pilih untuk menemani waktu bersama orang terkasih di Hari Kasih Sayang ini. Jika kamu ingin membangun situasi yang lebih intens, kamu bisa menggunakan speaker terbaik JETE ketika menonton film-film romansa dengan cerita yang menarik tersebut.