Perhatikan 7 Fitur Ini Saat Membeli Mouse Gaming Terbaik

Agustus

2

0 comments

JETE Indonesia – Mouse gaming menjadi piranti paling penting bagi para gamers dalam memenangkan pertempuran dan menyelesaikan misinya. Khususnya bagi game dengan genre First Person Shooter (FPS). Biasanya, pada mouse tersebut didesain khusus dan berbeda dengan mouse pada umumnya. Tentu saja hal itu berkaitan dengan fungsinya. Lantas, apa saja fitur-fitur yang harus diperhatikan ketika membeli mouse khusus untuk mendukung gaming Anda?

Fitur Mouse Gaming yang Harus Diperhatikan

01. mouse gaming

Fitur pada mouse untuk gaming memang cukup beragam. Namun, ada beberapa yang dianggap sebagai unsur paling penting ketika membelinya. Berikut di antaranya:

1. Tingkat DPI dan CPI

Pertama adalah tingkat DPI dan CPI-nya. DPI sendiri merupakan singkatan dari Dots per Inch dan CPI adalah Count per Inch. Keduanya merupakan fitur pengukuran tingkat sensitivias mouse, terutama berkaitan dengan banyak gerakan pada mouse saat Anda memindahkannya 1 inchi. Bila DPI-nya semakin tinggi, maka sensitifnya juga tinggi. Mouse khusus untuk gaming yang baik dilengkapi tombol DPI dan CPI yang dapat disesuaikan sesuai kebutuhan.

2. Sensor pada Mouse Gaming

Kedua, mengenai sensornya. Ingat, sensor menjadi bagian paling penting dalam mouse untuk menerjemahkan gerakan pada kursor di layar monitor PC maupun laptop saat bermain game. Sensor tersebut terbagi menjadi dua yakni optical dan laser. Perbedaannya adalah, sensor optical menggunakan cahaya LED sebagai sumber sensor dan pada mouse laser menggunakan laser. Kemudian, mouse laser dapat bekerja lebih baik meski tanpa alas. Sementara, mouse optical bekerja maksimal dengan tambahan alas saat digunakan.

3. Tingkat Poll Rate

Berikutnya atau yang ketiga berkaitan dengan Poll Rate. Fitur ini adalah sederhananya adalah kemampuan mouse gaming dalam memberikan laporan posisinya pada komputer. Untuk game dengan akurasi tinggi dan mengandalkan kecepatan, tingkat poll rate yang tinggi menjadi hal wajib. Rat-rata poll rate yang dijual saat ini adalah 125-1000 Hz. Jika tingkat poll rate semakin tinggi, maka layak untuk Anda pilih.

4. Lift Off Distance (LOD)

04. mouse gaming

Fitur keempat adalah Lift off Distance, yakni jarak maksimal yang ada di antara bagian bawah mouse dengan alasnya ketika mendeteksi gerakan. Semakin kecil LOD, mouse akan berhenti mendeteksi gerakan saat terangkat sedikit dari alas. Oleh karena itu, mouse khusus gaming diharuskan memiliki LOD yang besar agar semakin responsif saat digunakan.

Baca juga: 

5. Konektivitas

Konektivitas pada mouse menjadi fitur kelima yang perlu diperhatikan. Mouse untuk gaming memiliki dua jenis konektivitas. Ada yang menggunakan kabel maupun tanpa kabel (wireless). Gamers profesional cenderung memilih mouse dengan kabel karena dianggap lebih mampu mentrasmisikan sinyal yang cepat. Terlebih lagi jika kabelnya panjang untuk kenyamanan bergerak seperti pada JETE MSX3 Series dengan panjang kabel hingga 160cm.

6. Desain dan Build

Tak hanya bagus dari desainnya saja, fitur keenam di mouse untuk gaming yang wajib menjadi perhatian adalah build-nya. Misalnya saja nyaman saat digenggam dan digunakan. Begitu juga dapat digunakan di berbagai platform gaming yang Anda miliki baik itu PC maupun laptop.

7. Tombol Bisa Dimodifikasi dengan Mudah

Terakhir, mouse gaming harus memberikan keleluasaan kepada penggunannya. Khususnya dalam memodifikasi fungsi sesuai kebutuhan. Untuk hal ini, Anda bisa perhatikan pada beberapa tombol penting pada mouse yang terdapat di bagian sisi kanan dan kirinya.

Rekomendasi Mouse Gaming Pendatang Baru Terbaik

05. mouse gaming

 

Itulah beberapa tips memperhatikan fitur mouse gaming sebelum membelinya. Selain fitur di atas, penting juga untuk mempertimbangkan harga yang ditawarkan. Belilah mouse sesuai kebutuhan dan budget Anda serta di tempat yang terpercaya seperti di toko online resmi brand maupun distributor resminya.

Untuk rekomendasi pendatang baru terbaik yang dapat Anda pilih di antaranya adalah JETE MSX1 Series dan JETE MSX3 Series. Dengan desain yang keren yang mudah digenggam, fiturnya pun juga dilengkapi teknologi terkini. Soal harga pun ramah di kantong.

Terlebih lagi bila Anda membelinya di toko online resmi JETE Indonesia di marketplace maupun Doran Gadget selaku distributor resminya, Anda berkesempatan mendapatkan harga terbaik selama promo tertentu.

Selamat mencoba!

Artikel terkait:

Maret 19, 2024

Maret 6, 2024

Februari 27, 2024

Februari 7, 2024

Januari 29, 2024

Januari 23, 2024

About the author, Irfantoni Listiyawan