JETE Indonesia – Sampai hari ini, TikTok jadi salah satu media sosial yang banyak digunakan di tanah air. Selain karena konten yang menarik, platform ini juga menawarkan berbagai keunggulan seperti bonus secara cash. Salah satunya adalah melalui kode undangan TikTok Lite. Bagaimana cara menggunakan dan ketentuan terbarunya? Simak ulasannya berikut ini!
Apa Itu Kode Undangan TikTok Lite?
Sebelum mengetahui cara memasukkan kode undangan TikTok Lite, ada baiknya kamu mengetahui apa sebenarnya layanan ini. Secara sederhana, kode ini merupakan sebuah kombinasi angka atau kode rujukan untuk mengunduh aplikasi. Biasanya, dikenal juga dengan kode referral.
Dengan kata lain, kamu pun hanya perlu membagikan kode tadi ke pengguna lainnya. Hal itu bertujuan agar pengguna tersebu dapat menginstall maupun menggunakan TikTok di HP mereka. Lalu, saat masuk pengguna tersebut haruslah memasukkan kode referall tadi.
JETE Special Offer dapatkan Diskon up to 70% smartwatch, tws, headphone, speaker dan dapatkan Voucher Disc up to 200rb serta Bonus Senilai 300rb [Klik Di sini]
Kemudian, setelah kode digunakan oleh pengirim atau penerima maka akan mendapatkan sejumlah reward. Misalnya saja bonus dalam bentuk cash di aplikasi TikTok. Jika semakin banyak pengguna lainnya memasukkan kode referral yang kamu bagikan, kamu pun akan mendapatkan bonus yang banyak pula.
Baca juga: Apa itu TikTok Lite? Perbedaan dengan TikTok Biasa dan Cara Mendaftarnya
Ketentuan yang Harus Diperhatikan
Untuk mendapatkan kode undangan TikTok Lite dalam bentuk cash ini, ada beberapa hal yang menjadi ketentuannya JETE Lovers. Apa sajakah? Berikut beberapa di antaranya yang perlu kamu perhatikan:
- Umur minimal pengguna adalah 18 tahun.
- Pengguna belum pernah menggunakan kode tersebut sama sekali.
- Penerima dapat memasukkan kode undangan ini dalam kurun waktu sekali saja.
- Undangan TikTok Lite ini berlaku untuk pengguna baru TikTok maupun pengguna lama.
- Adapun pemberian reward ini berbeda untuk TikTok Lite maupun TikTok Original.
- Pengguna yang ingin mendapatkan kode undangan haruslah aktif menggunakan aplikasi TikTok.
Baca juga: Ini Cara Daftar TikTok Affiliate, Mudah dan Tanpa Minimal Followers Lho!
Cara Memasukkan Kode Undangan TikTok Lite
Kode undangan TikTok Lite ini berlaku bagi pengguna pemula. Caranya pun sangat mudah. Di sini untuk menggunakannya, kamu harus pastikan jika HP-mu memiliki ruang yang cukup untuk download aplikasi ini dan sinyalnya stabil. Setelah itu, ikuti langkah ini:
- Download aplikasi TikTok Lite di AppStore maupun PlayStore dan install di HP-mu.
- Saat masuk ke menu daftar, kamu bisa sign-up menggunakan nomor telepon maupun dengan akun Facebook.
- Setelah berhasil masuk, pilih menu yang ada di bawah kanan lalu tekan.
- Tap ikon bergambar koin yang ada di atas kiri halaman.
- Lanjutkan dengan memasukkan kode undangan yang sudah ada. Kode ini bisa dilihat di kolom undangan.
- Terakhir, kamu perlu tap pada tombol konfirmasi. Hal ini penting dilakukan untuk bisa klaim hadiah cash dari undangan tadi.
Baca juga: TikTok Centang Biru Artinya Apa? Ini Cara Mendapatkannya!
Memasukkan Kode Undangan Bagi Pengguna Lama
Bagi pengguna lama, tak perlu khawatir. Sebab, kamu masih bisa mendapatkan kode undangan TikTok Lite ini. Cara dan langkahnya juga tidaklah jauh berbeda dengan pengguna baru. Di sini, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Masuk pada menu setting atau pengaturan di HP yang kamu gunakan dan bukalah pengaturan aplikasi.
- Selanjutnya, pilih aplikasi TikTok lite dan tap di opsi penyimpanan yang ada dan tap di tombol “Hapus Data”.
- Setelah berhasil dihapus, buka kembali aplikasi ini dan kamu bisa daftar ulang akun TikTok Lite dengan nomor HP maupun akun Facebook.
- Buka menu yang terdapat di bagian kiri bawah, lalu lanjutkan dengan tap ikon bergambar koin.
- Masukkanlah kode undangan TikTok Lite yang kamu miliki di kolom yang sudah tersedia.
Baca juga: 7 Aplikasi Edit Video TikTok Populer dan Mudah Digunakan
Penutup
Bagaimana JETE Lovers, cukup mudah bukan cara memasukkan kode undangan TikTok Lite yang bisa kamu coba di tahun 2023 ini? Jangan lupa, agar main TikTok makin nyaman kapan pun dan di mana pun, gunakan aksesoris gadget terbaik dari JETE Indonesia. Mulai dari powerbank, headphone, headset, mic clip-on, dan lain sebagainya yang bisa kamu dapatkan di store yang tersebar di berbagai kota di Indonesia maupun pembelian secara online di marketplace.