JETE NF1 Series adalah kipas angin portable dengan desain ringkas dan fleksibel. Menjadikan aliran udara lebih menyeluruh dan nyaman digunakan serta memberikan kesejukan yang optimal sepanjang hari.
Salah satu keunggulan JETE NF1 Series adalah terbuat dari material unggulan. Ini menjadikannya lebih kuat namun tetap fleksibel dan tidak mudah patah. Pengguna pun dapat menyesuaikan dengan bentuk leher.
Kipas angin portable JETE NF1 Series memiliki tiga level kecepatan putaran baling-baling. Level satu untuk putaran yang ringan, level dua untuk putaran sedang. Sedangkan pada level tiga adalah untuk pengaturan putaran turbin dan udara yang kuat dan terasa lebih sejuk.
Meski memiliki tiga level kecepatan angin, pengguna tak perlu khawatir bising saat digunakan. Turbin yang terdapat dalam bodi kipas memiliki sistem kedap khusus yang dapat meredam suara mengganggu. Jadi, tetap nyaman tanpa khawatir terganggu saat istirahat.
Teknologi 360° Air Movement membuat udara mampu menyebar ke segala penjuru arah baik dari sisi depan, belakang, dan samping. Hal ini menjadikan harimu lebih sejuk dalam cuaca yang panas dan gerah.
Desain kipas portable JETE NF1 Series dirancang untuk memberikan kenyamanan yang optimal. Bahkan digunakan setiap hari karena memiliki bobot ringan dan dapat disesuaikan dengan posisi leher pengguna.
Udara yang menyebar secara merata di area leher tidak hanya menjadikan lebih sejuk saja. Hal itu juga membuat sirkulasi tidak terpusat langsung ke area wajah yang membuat kulit menjadi kering.
Baterai habis? Tak perlu khawatir! Pengguna bisa mengisi ulang daya baterai ini dengan kabel USB type-C melalui sumber apa saja. Seperti menggunakan soket, powerbank, charger mobil, maupun disambungkan langsung ke laptop.
Dengan desain yang ringkas dan nyaman, menjadikan kipas angin portable JETE NF1 Series cocok digunakan untuk aktivitas sehari-harimu. Mulai dari berbelanja, berolahraga, bekerja, hingga hal lain di rumah dengan penuh kesejukan.
Ulasan
Belum ada ulasan.